Follow Us

Viral Postingan Instagram Gunung Gede Pangrango, Foto Manipulasi?

Martinus Aditama - Kamis, 18 Februari 2021 | 11:30
Pemandangan Gunung Gede Pangrango dilihat dari Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (17/2/2021) pagi.
Kompas.com

Pemandangan Gunung Gede Pangrango dilihat dari Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (17/2/2021) pagi.

Nextren.com - Sebuah postingan pemandangan di akun Instagram @wibisono.arie viral pada Rabu 17 Februari 2021.

Postingan instagram ini viralkarena pemilik akun Instagram yang memiliki nama asli Ari Wibisono ini dituduhmemanipulasifoto dengan menempelkan gambar lain pada foto yang ia posting.

Foto yang di posting oleh Ari itu sendiri memperlihatkan pemandangan daerah Kemayoran, Jakarta Pusat dengan cuaca cerah dan latar belakangGunung Gede Pangrango.

Baca Juga: Cara Mudah Mengembalikan Postingan Instagram yang Sudah Dihapus

Tuduhan ini dilontarkan langsung oleh fotografer senior, Arbain Rambey melalui akun Twitternya.

Rambey sendiri mendasarkan tuduhannya pada fotoGunung Gede Pangrango yang diunggah oleh akun Twitter Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta.

Rambey menambahkan bahwa foto yang di posting Ari ini adalah sebuah manipulasi dan tempelan dari sebuah gambar lain.

Seolah tidak terima dengan pernyataan Rambey, Ari pun segera memberi klarifikasi di postingan Instagram terbarunya.

Baca Juga: Cara Mudah Copy Paste Foto Di Dalam Postingan Instagram Stories Hape Android

Melalui postingan Instagram terbarunya, Ari memperlihatkan beberapa fotoGunung Gede Pangrango dari angle lain.

Foto yang jumlahnya cukup banyak ini dia simpan di folder khusus yang dia simpan di Google Drive.

Source : Kompas.com

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest