Follow Us

Wujud Samsung Galaxy A52 Bocor, Layar 6,5 Inci dan Bezel Tipis

Randy Fauzi F - Jumat, 11 Desember 2020 | 19:50
Bocoran wujud Samsung Galaxy A52.
Gizchina

Bocoran wujud Samsung Galaxy A52.

Nextren.com - Baru-baru ini, wujud Samsung Galaxy A52 dengan layar 6,5 inci bocor di linimasa.

Terlihat, seri terbaru dari jajaran HP kelas menengah Samsung itu dilengkapi dengan bezel tipis.

Dari bagian depan, Samsung Galaxy A52 tampak tidak terlalu banyak mengalami perubahan dari seri sebelumnya.

Namun, perubahan baru terasa jika melihat desain bagian belakang dar HP tersebut.

Baca Juga: Perangkat Misterius Samsung Kepergok di GeekBench, Galaxy A52?

Kamera Samsung Galaxy A52 terlihat memiliki ukuran yang lebih besar dari seri Samsung Galaxy A51 sebelumnya.

Hal tersebut disebabkan karena kaca pelindung kamera yang juga berukuran lebih besar.

Meski begitu, dari segi jumlahnya, baik Samsung Galaxy A52 dengan Samsung Galaxy A51 masih sama-sama mengusung tiga kamera.

Samsung Galaxy A52 kabarnya akan memiliki dimensi ukuran 159,9 x 75,1 x 8,4 mm, seperti dikutip Gizchina.

Layarnya juga bakal mengusung teknologi AMOLED display dengan ukuran 6,5 inci seperti yang sudah disebutkan diawal.

Beberapa aspek umum seperti, plastci case, quad camera, dan headphone jack tetap tersedia di Samsung Galaxy A52.

Terkait performanya, masih belum dapat dipastikan Samsung Galaxy A52 akan menggunakan processor apa.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest