Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - Selama masa pandemi dan penerapan kebijakan PSBB di sejumlah daerah, banyak pegawai yang harus kehilangan pekerjaan.
Kondisi itu pun telah membuat sebuah tren baru yang saat ini sedang terjadi yaitu berjualanan secara online.
Namun, untuk melakukannya kamu memerlukan banyak hal mulai dari barang dagangan hingga desain logo atau desain kemasan.
Untuk membuatnya mungkin kamu sudah tahu aplikasi atau situs webCanva yang memang menyediakan beragam template untuk memudahkan kamu membuat logo sesuai keinginan.
Baca Juga: Penting! Liburan ke Bali Saat Pandemi Wajib Isi Aplikasi LOVEBALI, Ini Caranya
Tapi dengan jumlah pengguna Canva yang sudah didownload sebanyak 50 juta kali di Google Play Store.
Tentu potensi kesamaan desain dengan pedagang lain bisa saja terjadi bukan?
Maka dari itu, kali ini Nextren ingin memberikan rekomendasi 3 situs website yang mirip dengan Canva untuk bisa kamu gunakan sebagai media desain lewat smartphone.
1. Designbold.com
Rekomendasi ada Designbold.com yang bisa kamu akses melalui situs pencarian Google Chrome atau yang lainnya.Situs ini akan menyediakan beragam pilihan desain untuk berbagai macam kebutuhan seperti poster, logo, selebaran, undangan, infografik, dan lainnya.