Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com- Samsung Electronics Indonesia baru saja merilis sebuah perangkat baru yaitu Galaxy A11.
Ponsel ini sebenarnya sudah dijual sejak tanggal 1 Juni 2020 lalu di beberapa e-commerce.
Namun, pengenalannya secara luas baru dilaksanakan pada hari Kamis (5/6), bersamaan dengan perangkat Galaxy A21s.
Berbicara soal spesifikasi dari Galaxy A11, diketahui bahwa smartphone ini memiliki kemiripan dengan Galaxy M11.
Baca Juga: Samsung Segera Luncurkan Galaxy Watch Terbaru, Sudah Disertifikasi FCC
Lalu apa saja kemiripan antara kedua ponsel dari seri yang berbeda ini?
Nextren akan mencoba urutkan persamaan dan perbedaannya.
Pihak Samsung pun juga turut mengomentari hal apa saja yang membuat keduanya berbeda.
Desain dan Layar
Segmen pertama yang akan dibahas adalah layar dan desainnya, dimana kedua perangkat ini hadir dengan ukuran layar sama-sama 6.5 inci dengan aspek rasio 19,5:9.
Tampilan layar screen-to-bodynya juga memiliki kesamaan dengan persentase 81,6.