Nextren.com -Tinder merupakan aplikasi dating yang membagikan beberapa gaya penggunanya berdasarkan zodiak.
Zodiak atau astrologi adalah panduan terpercaya untuk mengetahui karakter seseorang, termasuk dalam mencari pasangan.
Beberapa pengguna Tinder dikatakan memberitahu zodiaknya agar bisa mendapatkan match yang sesuai.
Cara menggunakan Tinder sebelum berhubungan dengan pengguna lainnya harus mendapatkan match terlebih dahulu.
Baca Juga: Gara-Gara Banyak Akun Palsu, Aplikasi Kencan Tinder Hadirkan Fitur Verifikasi Wajah
Dalam memilih match yang tepat, pengguna bisa melakukan swipe.
Tinder mendeteksi di Indonesia zodiak yang sering melakukan swipe atau sangat aktif ialah berzodiak Aquarius, Aries, Gemini, Sagitarius, dan Leo.
Sedangkan, Capricorn dan Pisces cenderung dikenal sebagai zodiak yang paling pendiam dan pemilih dalam mencari dan memilih calon pasangan di Tinder.
Selain itu, ternyata Capricorn dan Sagitarius adalah dua zodiak yang cenderung untuk memilih satu sama lain, sehingga kemungkinan kedua zodiak ini untuk match dengan satu sama lain cukup tinggi.
Baca Juga: 5 Jurus Jitu Mendapat Pasangan Dari Seluruh Dunia di Aplikasi Kencan Tinder
Pada Tinder, bila pengguna ingin match terkadang swipe right atau geser layar ke kanan yang artinya bisa menyukai.
Pengguna yang sering melakukan hal tersebut dikatakan berzodiak Leo, Libra, Scorpio, Aries, dan Aquarius.