Nextren.com - Imbauan pemerintah untuk menjaga jarak (physical distancing) dan kerja di rumah (work from home) tak menghalangi Anda untuk bisa ‘beraktivitas’ tanpa keluar rumah.
Ini pula yang menjadi layanan terbaru PT Blue Bird Tbk. Lewat layanan #tetapterjaga di Bluebird COD (chat-order-delivery), mereka menawarkan konsumen untuk diambilkan belanjaan, paket sampai dokumen penting penggunanya.
Dilansir dari situs resmi Blue Bird, program Layanan Chat – Order – Deliver (COD) yang diberikan Blue Bird untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan selama berada di rumah.
Baca Juga: NASA Buat Peta Khusus Untuk Data Wilayah yang Alami Kekurangan Air
Misalnya mengirim/mengambil barang ke suatu tempat, pick up laundry, pick up orderan obat-obatan, meals & bakery dan sejenisnya.
“Konsumen di Jabodetabek bisa menggunakan layanan ini dan akan dilayani oleh pengemudi BIRD,” tulis Blue Bird di situs resminya.
Layanan ini berlaku mulai 26 Maret sampai 31 April 2020.
Blue Bird juga menyebut layanan ini digawangi pengemudi sehat terpilih, yang telah melalui serangkaian pemeriksaan kesehatan, seperti suhu tubuh dan proses penyemprotan disinfektan sebelum bertugas.
Baca Juga: Xiaomi 8A Pro Rilis di Indonesia, Harganya Cuma Rp 1 Jutaan
Mereka juga dilengkapi dengan atribut keamanan seperti, masker wajah, hand sanitizer, sarung tangan, dan container box untuk menyimpan barang, sehingga meminimalisir kontak dengan tamu.
“Armada kami juga telah melewati proses pembersihan menggunakan disinfektan sebelum keluar pool, serta dibersihkan secara berkala setelah selesai beroperasi,” ujar Blue Bird.
Lantas bagaimana konsumen atau tamu menggunakan layanan Bluebird COD ini?