Ketajaman suara di volume normal juga terasa nyaman berkat reproduksi treble yang cukup.
Dalam pengujian Recording, aspek Timbre dan Artifacts punya kemampuan yang baik.
Bahkan DxOMark mengakui kalau hape ini punya kualitas terbaik kedua dalam aspek ini.
Bagian yang kurang maksimal adalah bass, kualitas stereo saat pergantian dari kamera depan ke belakang, serta kompresi yang sangat tinggi di latar yang berisik.
Baca Juga: Mi Note 10, Nama Global Mi CC9 Pro Jadi Hape Pertama 5 Kamera 108 MP
Secara umum kualitas audio dari hape dengan embel-embel premium ini memang tidak bisa terlalu diandalkan.
Tapi tetap saja, kamera 108MP adalah sesuatu yang meningkatkan daya jual dari hape ini.
Untuk urusan kamera, DxOMark juga secara sadar menempatkan hape ini di jajaran teratas selama beberapa bulan terakhir. (*)
Baca Juga: Xiaomi Mi CC9 vs Xiaomi Redmi K20, Xiaomi 4 Jutaan Mana yang Terbaik?