Follow Us

Qualcomm Rilis 3 Chipset Baru Untuk Kelas Menengah yang Membuat Gaming Lancar

Zihan Fajrin - Rabu, 22 Januari 2020 | 18:00
Qualcomm merilis tiga chipset barunya di India.
Qualcomm

Qualcomm merilis tiga chipset barunya di India.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Perusahaan teknologi Qualcomm merilis tiga chipset terbarunya yaitu Snapdragon 720G, Snapdragon 662, dan Snapdragon 460.

Chipset tersebut merupakan kelas menengah dan jawaban dari Qualcomm sendiri terhadap keinginan pengguna ponsel.

"Pengguna ponsel pintar saat ini menginginkan konektivitas yang cepat, tanpa batas, fitur-fitur canggih dan baterai yang tahan lama," kata Kedar Kondap, Vice President, Product Management, Qualcomm Technologies, Inc dikutip dari rilis yang dikirim kepada Nextren.

Fokus dalam ketiga chipset ini ada tiga yaitu konektivitas, gaming dan hiburan.

Baca Juga: Qualcomm Obral Chipset5G Karena Hape 5G Kurang Laku, Picu Perang Harga Dengan MediaTek

Untuk ketiganya, dikatakan memiliki konektivitas 4G, WiFi 6, dan Bluetooth 5.1 yang terintergrasi dengan teknologi audio canggih melalui subsistem Qualcomm FastConnect dari seri 600.

Cukup disayangkan Qualcomm hanya memberikan konektivitas 4G di era yang sedang menuju konektivitas 5G.

Selain itu produk tersebut mendukung satelit dual frekuensi (L1 dan L5) dengan teknologi GNSS (Global Navigation Satellite System) untuk memberikan lokasi yang akurat di berbagai area.

Dan untuk system on chip (SoC), Qualcomm memberikan dukungan navigasi dengan teknologi Navigasi Indian Constellation (NavIC).

Baca Juga: Ini Dia Daftar Chipset Hape Terbaik Dalam AnTuTu Soc Awards 2019

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest