Follow Us

Hujan Deras Takut Banjir? Gunakan 6 Apps Ini Saja Untuk Cek Jalanan

Kama - Senin, 11 Desember 2017 | 18:57
Aplikasi untuk menghindari banjir
Nextren

Aplikasi untuk menghindari banjir

Laporan Wartawan Nextren, Kama Adritya

Nextren.grid.id -Cuaca yang tak menentu membuat rencana kadang menjadi tidak bisa dipastikan sebelumnya. Terlebih lagi jika kamu berada di kota Jakarta yang sudah terkenal dengan banjir.

Bencana banjir bisa merusak rencana yang telah dipersiapkan sebelumnya, untuk itu kita harus memersenjatai diri dengan aplikasi-aplikasi yang dapat membantu kita dalam menentukan rencana.

(BACA:Tak Hanya Kirim Pesan, Hal Ini Juga Bisa Dilakukan Facebook Messenger)

Hujan yang deras bisa berujung dengan bencana banjir yang menyebabkan kemacetan parah ataupun kerugian materi.

Untungnya aplikasi/apps ini dapat membantu kita dalam memantau kondisi banjir saat hujan mulai turun. Sayangnya tidak semua aplikasi ini tersedia di iOS, tapi semuanya tersedia di Android Google Play.

1. Waze

Waze
Nextren

Waze

Aplikasi ini memiliki tujuan utama untuk mengarahkan kita di tengah lalu lintas agar terhindar dari kemacetan. Termasuk di dalamnya adalah kemacetan akibat banjir.

Kehebatan dari aplikasi ini adalah karena laporan pengguna Waze yang cukup aktif dalam memberikan update lalu lintas.

Terutama di kota Jakarta yang memiliki anggota Waze yang berjumlah ribuan, sehingga data yang diberikan dapat selalu terkini.

Editor : Nextren





PROMOTED CONTENT

Latest