Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama
Nextren.com – Melalui sebuah iklan promo, Google mengkonfirmasi tidak ada fingerprint reader pada Pixel 4.
Sebagai gantinya, Google menyematkan fitur Face Unlocked dan Motion Sense.
Motion Sense adalah fitur utama yang dijual oleh Google melalui iklan promo tersebut.
Baca Juga: Google Lakukan Uji Coba Kenali Wajah di Beberapa Kota, Fitur Pixel 4?
Motion Sense adalah teknologi yang dikembangkan oleh Google sejak empat tahun lalu melalui proyek Soli.
Dengan fitur ini, kamu bisa melakukan fungsi dasar Pixel 4 seperti memilih lagu dan mematikan alarm dengan swipe serta gesture lain tanpa menyentuh layar.
Yep, Motion Sense membantu kamu untuk melakukan aktivitas tanpa harus menyentuh layar, cukup menggerakkan atau melambaikan tanganmu.
Mengutip gsmarena, fitur Motion Sense bekerja dengan bantuan sistem radar yang kompleks dan terletak di atas display yang dapat mendeteksi gerakan terkecil sekalipun.
Fitur serupa juga pernah disematkan pada hape flagship LG G8 ThinQ, namun masih terdapat beberapa kendala pada penerapan sehari-hari.