Follow Us

Ini Daftar 4 Hp LG Update Ke Android Pie Pada Bulan Juni Nanti

Arif Budiansyah - Minggu, 07 April 2019 | 13:49
LG merupakan salah satu vendor smartphone yang dikenal lamban untuk pembaruan software
Kompas

LG merupakan salah satu vendor smartphone yang dikenal lamban untuk pembaruan software

Laporan Wartawan NexTren, Arif Budiansyah

NexTren.com - LG bisa dibilang sebagai vendor smartphone yang lamban dalam hal pembaruan software untuk produk flagship ataupun lainnya.

Jika kita berkaca pada spesifikasi produknya, LG sejauh ini meluncurkan Android Pie hanya untuk dua smartphone - G7 One dan G7 ThinQ.

Dikutip dari Gsmarena, ada kabar baik datang dari LG, karena mereka akan segera merilis pembaruan sistem operasi Android Pie untuk 4 produknya pada bulan Juni tahun ini.

Keempat produk tersebut meliputi ; V30, V30S Thin Q, V35 ThinQ, dan V40 ThinQ.

Baca Juga : LG K12+ Resmi Diluncurkan Di Brazil, Yuk Intip Spesifikasinya

Belum ada bocoran yang spesifik, kapan tanggal yang pasti agar pelanggan bisa menikmati pembaruan untuk keempatnya.

Perlu dicatat, LG pastinya akan membagikan pembaruan Android Pie ini untuk negara asalnya terlebih dahulu, yakni Korea Selatan.

Disinyalir, untuk wilayah lainnya, termasuk Indonesia, hanya bisa berharap kalau kurun waktu pembaruan tersebut tidak terlalu lama atau bahkan bisa jadwalnya sama.

Sepertinya, LG perlu meningkatkan kecepatan pembaruan pada perangkatnya, jika, produk flagship mendapatkan pembaruan beberapa bulan setelah dirilis, bagaimana nasib mid-range atau entry-level?

Baca Juga : LG Luncurkan G8 ThinQ Yang Mampu Dikendalikan Via Gesture Tangan

Namun begitu, kabar menarik ini pastinya disambut baik oleh pengguna LG V40 ThinQ karena pembaruan Android Pie, semakin bisa mengoptimalkan perangkatnya.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest