Baca Juga : DJI Osmo Pocket, Punya Gimbal 3-Axis Tapi Hanya Seukuran Tangan
Sementara bagian samping hanya 1,7 mm, Realme U1 disebut memiliki rasio layar terhadap bodi mencapai 90.8 persen.
Layar Realme U1 telah dilindungi lapisan kaca antigores Gorilla Glass 3.
Sedangkan material bagian belakangnya terbuat dari bahan akrilik dengan lapisan khusus yang membuatnya tampak seperti bahan kaca.
Bagi pihak Realme, material akrilikdisebut lebih aman dari kemungkinan pecah dan lebih ringan dibanding material kaca.
Baca Juga : Fitur Baru WhatsApp Mungkinkan Pengguna Lakukan Grup Call Lewat Grup
Di bagian belakang Realme U1 ini tersemat setup dual-camera 13MP dan 2MP, tak lupa disertaipemindai sidik jari berbentuk bulat.
Di sektor dapur pacu, Realme U1 telah dibekali dengan chipset MediaTek Helio P70 yang diklaim dengan keunggulan kecepatan pemrosesan gambar.
Kameranya diklaim bisa mendeteksi jarak obyek dan menampilkan preview efek visualnya (bokeh) secara real-time.
Baca Juga : Fitur Canggih Ini Bantu Tunanetra Tetap Bisa Gunakan Instagram
Chip Helio P70 sendiri memiliki empat inti CPU Cortex-A73 berkinerja tinggi dengan frekuensi 2,1 GHz dan 4 inti CPU Cortex-A53 2 GHz hemat daya.