Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari
NexTren.com - Siapa yang tak kenal dengan Xiaomi?
Produk asal Tiongkok ini menjadi hape paling banyak dicari di pasar gadget tanah air.
Bagaimana tidak, Xiaomi selalu menghadirkan hape murah dengan spesifikasi bersaing.
Ya, kedatangan Xiaomi di pasar gadget ini membuat pamor hape Tiongkok semakin membaik.
(BACA:Belum Dirilis, Meizu Udah Pamer Kualitas Bokeh Kamera Meizu M6T)
Pasalnya, dulu kala seringkali seseorang dipandang sebelah mata saat menggunakan produk buatan Tiongkok.
Buat kamu pengguna Xiaomi, harusnya kamu bangga dengan produk yang sekarang ada di tanganmu tersebut loh.
Pasalnya, kini produk serupa juga resmi dipasarkan di benua Eropa khususnya Perancis.
Bahkan, perusahaan telah membuka toko resminya di 39 Boulevard de Sebastopo, Paris.
Dalam sebuah foto yang NexTren.com dapat dari GSMArena, banyak juga loh warga Perancis yang penasaran.
(BACA:Bocoran Spek Xiaomi Mi Max 3, Phablet Kencang yang Rilis Bulan Juli)
Nah, jika kamu bertanya-tanya tentang hape Xiaomi apa saja yang jadi produk pertama yang dijual di Perancis, tim Nextren bakal kasih informasinya.
1. Redmi Note 5 Rp 3.1 juta
2. Mi Mix 2S Rp 7.4 juta
3. Mi A1 Rp 2.8 juta
(BACA:Yuk Intip Paket Internet Vaganza Telkomsel 24 Jam Untuk Semua Operator)
4. Mi Mix 2 Rp 6.6 juta
5. Redmi 5 Rp 2.3 juta
(*)