Tips Sukses Anti-Mainstream ala Lei Jun, CEO Xiaomi dengan Segudang Prestasi

Sabtu, 19 Mei 2018 | 14:45
BGR India

CEO Xiaomi, Lei Jun

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

NexTren.com - Menjadi sukses merupakan impian hampir semua masyarakat di seluruh dunia.

Layaknya sebuah konsep, sukses merupakan titik tertinggi dalam pencapaian seseorang.

Untuk mencapai titik tersebut, dibutuhkan formula, tips, dan trik agar tetap konsisten di jalan yang telah disediakan.

Pada dunia teknologi, ada baiknya baiknya kita belajar sebuah kesuksesan dari vendor Xiaomi.

(BACA:Benarkah Semua Hape Low-End Juga Bakal Usung Layar Bezelless?)

Belum genap 10 tahun berdiri sebagai perusahaan asal Tiongkok, Xiaomi telah berhasil menghipnotis pengguna ponsel dunia dengan produknya.

Bahkan, di beberapa negara Eropa, Xiaomi masuk ke dalam 5 besar hape yang paling banyak digunakan.

Untuk mencapai kesuksesan yang sedemikian ini, Lei Jun yang merupakan CEO Xiaomi mengungkapkan rahasianya.

Dilansir Nextren dari South China Morning Post, untuk mencapai tahap ini, Apple membutuhkan waktu setidaknya 20 tahun, Facebook 12 tahun, Alibaba 17 tahun, Tancent 17 tahun, dan Huawei 17 tahun.

Namun nyatanya, Xiaomi hanya butuh 10 tahun saja untuk mencapai kesuksesan seperti saat ini.

(BACA:Fitur Baru Instagram, Bisa Share Postingan Langsung ke Insta Story, Begini Caranya)

Lei Jun menambahkan bahwa jika seseorang ingin mengapai titik tertinggi dalam hidupnya, salah satu formula yang harus dipengang adalah jangan tamak.

Yap, pernyataan Lei ini tentu saja berbanding terbalik dengan sistem kapitalisme yang berkembang saat ini.

Sebagai informasi, kapitalisme memiliki pedoman untuk mengambil keuntungan sebanyak-banyaknya dengan modal sekecil-kecilnya.

Namun tak demikian dengan Lei Jun, ia mengatakan bahwa Xiaomi harus tetap fokus pada kepercayaan konsumen.

Jika suatu produk telah mendapatkan kepercayaan konsumen, maka taka akan ada lagi keraguan konsumen untuk terus menerus membeli produknya.

(BACA:Galaxy S7 dan S7 Edge Banyak Dikeluhkan, Samsung Perbaiki Kesalahannya)

Dengan demikian inilah, Xiaomi berhasil meraup keuntungan hingga Rp 200 triliun dalam 10 tahun berdirinya perusahaan.(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya