Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Bernostalgia dengan Windows 95 Tanpa Harus Install

Reska K. Nistanto - Selasa, 02 Februari 2016 | 10:03
Microsoft Windows 95
ist

Microsoft Windows 95

Sesekali kita perlu bernostalgia untuk mengingat kembali masa-masa indah yang telah dilewati, termasuk dalam menggunakan sistem operasi komputer.Jauh sebelum sistem operasi Microsoft Windows 10 hadir saat ini, Windows 95 (seperti tahunnya, diluncurkan pada 1995), menjadi OS yang populer.Kini, berkat kecanggihan bahasa pemrograman, sistem operasi yang berumur 20 tahun itu bisa dinikmati lagi tanpa perlu mem-format atau meng-install ulang lagi sistem operasi baru di komputer, cukup dengan browser internet.Seorang pengembang asal Skotlandia berumu 19 tahun bernama Andrea Faulds membuat Windows 95 bisa berjalan penuh dari browser tanpa membutuhkan tambahan (plugin) apa-apa.Dikutip Nextren dari The Next Web, Selasa (2/2/2016), proyek itu bisa dilakukan dengan menggunakan emulator emscripten yang menggabungkan kode C++ ke runtime JavaScript sehingga tampilan retro OS Microsoft itu bisa dinikmati kembali.

Microsoft Windows 95
ist

Microsoft Windows 95

Ringkasnya, sistem operasi itu dikonversi ke dalam JavaScript, dikirim melalui internet dan diterjemahkan oleh browser.Walau tak sepenuhnya sempurna (Internet Explorer sering crash), namun emulator ini cukup bisa mengobati kerinduan pengalaman menggunakan sistem operasi jadul Microsoft.Untuk menjajal OS Windows 95 di browser saat ini, kunjungi tautan berikut ini: https://win95.ajf.me/win95.html

Source : The Next Web

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x