Laporan Wartawan NexTren, Husna Rahmayunita
NexTren.com – Xiaomi bakal menggebrak panggung gadget dunia akhir Mei mendatang.
Handset baru yang bertajuk Mi 8 siap unjuk gigi.
Seperti yang diketahui, nama Mi 8 tersebut diambil karena bertepatan dengan ulang tahun ke-8 perusahaan.
Konon kabarnya, pada tanggal 31 Mei Xiaomi juga akan meluncurkan berbagai produk selain Mi 8 dan MIUI 10.
(BACA:Vivo Y83, Hape Mid Range dengan Desain Elegan Pesaing Nokia X6)
Yang paling unik, produk-produk tersebut secara tersirat muncul di poster baru Xiaomi Mi 8.
Jika diteliti, poster yang menggambarkan gedung-gedung pencakar langit tersebut memuat gambar produk yang dimaksud.
Mi Fans diseluruh dunia pun kemudian menelusurinya.
Dikutip dari laman gizmochina, ada 5 perangkat yang kemudian dilingkari dengan 3 warna berbeda serta detil pada gambar angka 8.
(BACA:Spesifikasi Nokia X6, Hape Kencang Rp 3 Jutaan yang Ludes di Pasaran)
Tampak 3 lingkaran merah, 1 lingkaran hitam dan 1 lingkaran hijau.
Menurut ITHome, spekulasi 3 lingkaran merah masing-masing mewakili Xiaomi Mi 8, Mi 8 Plus dan Mi 7.
Lingkaran hitam di bawah angka 8 menandakan alat pelacak kebugaran Mi Band 3.
Sedangkan lingkaran hijau menunjukkan pad pengisian nirkabel sebagai petunjuk jika hape baru Xiaomi didukung wireless charging.
(BACA:Mophie - Rekomendasi Charger Untuk Mereka yang Mobilitasnya Tinggi)
Yang terakhir, detil papan sirkuit yang tampak pada angka 8 menggambarkan jika perusahaan Tiongkok akan mengumumkan prosesor Surge S2.
Prosesor atau SoC tersebut sejatinya telah diperkenalkan dalam ajang Mobile Word Congress pada Februari 2018 lalu.
Misteri tentang handset Mi 8 dan kawan-kawannya pun akan terungkap dengan jelas 31 Mei 2018 mendatang.
Mi Fans pun harap bersabar. (*)