Solo Traveling Lebih Mudah dengan Fitur Galaxy AI Ala Vonzy dan Kevin

Rabu, 22 Mei 2024 | 23:15

Galaxy S24 Series hadir dengan fitur AI dalam Bahasa Indonesia, mempermudah solo traveling dengan Browsing Assist, Live Translate, dan Interpreter

Nextren.com – Solo traveling kini semakin diminati oleh para anak muda sebagai cara untuk melepas penat dari rutinitas sehari-hari.

Dengan kehadiran fitur Galaxy AI di Galaxy S24 Series, pengguna bisa merasakan pengalaman traveling yang lebih praktis dan menyenangkan.

Galaxy AI kini mendukung Bahasa Indonesia, menjadikan perjalanan ke luar negeri lebih mudah tanpa khawatir tentang kendala bahasa.

Content Creator Traveling, Kevin Pramudya, dan Team Galaxy, Vonzy, telah merasakan sendiri kemudahan yang ditawarkan oleh fitur Galaxy AI ini.

Kevin menjelaskan, “Galaxy AI yang ada di Galaxy S24 Series bikin perjalanan jadi lebih mudah. Fitur-fitur seperti Browsing Assist, Live Translate, Chat Assist, dan Interpreter dalam Bahasa Indonesia bisa jadi andalan para traveler.” Ia menambahkan bahwa fitur ini sangat membantunya berinteraksi dengan orang asing dan mencari informasi selama traveling.

Vonzy juga mengungkapkan antusiasmenya terhadap fitur-fitur tersebut.

Sebagai seorang yang tertarik dengan solo traveling, Vonzy merasa lebih percaya diri untuk bepergian sendiri setelah mengetahui kemudahan yang bisa didapatkan dari Galaxy AI.

“Dulu aku suka takut traveling sendirian karena keterbatasan bahasa dan sulitnya mencari informasi. Sejak aku tahu Bahasa Indonesia sudah ada di Galaxy AI, aku jadi lebih berani buat rencana solo traveling,” ujarnya.

Beberapa fitur Galaxy AI sangat berguna untuk solo traveling.

Salah satunya adalah Browsing Assist, yang membantu mencari informasi mengenai destinasi wisata dengan mudah.

Fitur Browsing Assist Galaxy AI

Baca Juga: Inilah 4 Fitur Keamanan Penting di Samsung Galaxy S24 Series

Kevin menyarankan penggunaan fitur ini saat mencari artikel-artikel tentang tempat yang akan dikunjungi karena dapat merangkum dan menerjemahkan artikel dengan cepat.

Selain itu, fitur Live Translate dan Chat Assist juga sangat membantu dalam membuat itinerary dan melakukan reservasi tempat wisata atau restoran.

Chat Assist di Galaxy AI

Vonzy merasa sangat terbantu dengan fitur ini untuk berkomunikasi saat berada di luar negeri.

Lebih lanjut, fitur Interpreter memungkinkan komunikasi real-time dengan penduduk lokal.

Vonzy bahkan mencontohkan pengalamannya menggunakan fitur ini di Vietnam, di mana ia bisa berbicara dengan warga lokal dan mendapatkan informasi tentang budaya setempat.

Fitur Intepreter di Galaxy AI

Dengan fitur-fitur canggih tersebut, Galaxy AI di Galaxy S24 Series menjadi solusi ideal bagi para solo traveler untuk merasakan perjalanan yang lebih nyaman dan bebas dari hambatan bahasa.

Bagi yang ingin mencoba solo traveling, fitur-fitur ini bisa menjadi andalan untuk membuat perjalanan lebih mudah dan menyenangkan.

Baca Juga: Samsung Research Indonesia Ungkap Pentingnya Data Untuk Galaxy AI

(*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya