ASUS Rilis Mini PC PN53 & PN64, Ringkas & Kencang Mulai Dari 6 Jutaan

Kamis, 13 Juli 2023 | 19:27
asus

ASUS Indonesia memperkenalkan 2 produk Mini PC dengan CPU AMD dan Intel, PN53 & PN64

nextren.com - ASUSIndonesia mengumumkan peluncuran dua varian Mini PC terbaru mereka, PN53 dan PN64.

Kedua produk ini dilengkapi dengan chipset generasi terbaru dari Intel dan AMD, yang menjanjikan performa tinggi dalam ukuran yang minimal.

ASUS Indonesia mengadakan acara peluncuran di Ambiente Ristorante, Jakarta Pusat pada tanggal 12 Juli 2023.

Mini PC PN53 dan PN64 merupakan penambahan terbaru dalam rangkaian produk Mini PC ASUS yang sudah dikenal dengan performa yang handal dan desain yang kompak.

Mini PC PN53 hadir dengan prosesor AMD Ryzen™ seri 7000 dan 6000 H, serta AMD Radeon i.

ASUS

ASUS Mini PC PN53

Dengan desain ultra-ringkas, perangkat ini menawarkan tiga opsi penyimpanan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.

Dilengkapi dengan SSD PCIe 4.0 M.2 dan memori DDR5, Mini PC ini memberikan kecepatan boot-up dan pemuatan aplikasi yang cepat.

Dengan kemampuan pendinginan canggih dan fitur peredam bising bertenaga AI, Mini PC PN53 dapat mendukung hingga empat tampilan monitor dan satu display dengan resolusi hingga 8K.

Fitur ini menjadikannya pilihan yang sangat baik untuk penggunaan multitasking dan profesional.

Di sisi lain, Mini PC PN64 dilengkapi dengan desain arsitektur hybrid baru yang menawarkan inti kinerja yang kuat dan efisien.

Baca Juga: ASUS Zenfone 10 Resmi Hadir Dengan Fitur Kamera & Chipset Baru

Hal ini memberikan pengalaman multitasking yang lebih baik, kemampuan streaming yang lancar, dan pengoptimalan beban kerja yang cerdas.

ASUS

ASUS Mini PC PN64

Perangkat ini juga dilengkapi dengan sistem pendinginan canggih untuk menjaga suhu optimal bahkan dalam kondisi beban kerja berat.

Garry Christian, Country Product Manager Mini PC ASUS Indonesia, menyatakan “Melalui produk ini, kami ingin menjawab kebutuhan para penggemar PC compact yang pada dasarnya ingin PC yang memiliki banyak fitur, mumpuni, namun tetap hemat ruang.” ujarnya.

“Kedua Mini PC kami ini sangatlah versatile."

"Users dapat menggunakannya untuk berbagai macam pekerjaan, mulai dari pekerjaan ringan seperti mengetik dan hal-hal administratif lainnya hingga bermain game atau bahkan keperluan rendering video ringan.”

Kedua Mini PC ini juga dilengkapi dengan desain VESA mount untuk keamanan yang lebih baik.

Llu terdapat juga opsi configurable port yang memungkinkan pengguna memilih port yang sesuai dengan kebutuhan mereka, seperti HDMI, DP1.4, COM, atau VGA.

Dalam rangkaian produk Mini PC ini, ASUS menargetkan berbagai kalangan pengguna, terutama pengguna bisnis dari berbagai sektor seperti UMKM, ritel, remote working, dan pendidikan.

Dengan harga mulai dari 4 jutaan untuk PN64 dan 6 jutaan untuk PN53, ASUS berkomitmen untuk terus mengembangkan Mini PC ultra-ringkas yang memberikan solusi fleksibel dan komprehensif tanpa mengorbankan performa.

Baca Juga: ASUS Indonesia Perkenalkan Gaming Handheld Windows 11, ROG Ally

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya