iPhone 15 Pro Max Dikabarkan Akan Jadi HP dengan Bezel Paling Tipis

Sabtu, 18 Maret 2023 | 12:00
Twitter/@UniverseIce

Ilustrasi iPhone 15 Pro Max dengan bezel yang diklaim akan jadi yang tertipis untuk saat ini.

Nextren.grid.id - iPhone dikenal sebagai hp dengan desain yang konvensional beberapa tahun terakhir terutama untuk bagian bezelnya yang cukup tebal.

Bahkan, bezel pada layar iPhone 14 Seriesmasih tergolong kurang tipis dibanding hp-hp Android masa kini.

Melsir dari Gizmochina, kini rumor terbaru dari leker kondang Ice Universe mengatakan bahwa Apple akan menghadirkan iPhone 15 Pro Max layar yang super tipis. (17/3/2023)

15 Pro Max bahkan dikatakan akan memiliki bezel yang paling tipis dibanding deretan smartphone iPhone atau Android lainnya.

Ukuran bezel dari smartphone ini dikabarkan hanya sekitar 1,55mm dan ini merupakan pengurangan yang signifikan dari ukuran 2,17mm yang terdapat pada iPhone 14 Pro Max saat ini.

Dengan pencapaian ini, Apple akan mencetak rekor baru untuk bezel tertipis pada smartphone, yang sebelumnya dipegang oleh Xiaomi 13 dengan bezel berukuran 1,81mm.

Untuk membandingkannya kembali, hp teranyar Samsung yakni Galaxy 22 dan S23 memiliki ukuran bezel hanya sekitar 1,95mm.

Baca Juga: iPhone 15 Pro akan hadir dengan Tonjolan Kamera yang lebih tipis

Bisa dibilang ini merupakan peningkatan yang sangat menarikkarena Apple memang tidak pernah secara terang-terangan mempromosikan keunggulan ukuran bezel layarnya.

Sebelumnya, beberapa penampakan gambar yang bocor menunjukkan bezel yang lebih tipis pada iPhone 15 Pro yang lebih kecil.

Hal ini senada dengan rumor bezel super tipis pada model Pro Max yang saat ini dikabarkan oleh Ice Universe.

Semua model, termasuk iPhone 15 dan 15 Plus versi standar nantinya akan menggunakan desain Dynamic Island pada bagian layarnya.

Meskipunhadir dengandesain Dynamic Island, namun tidak menjamin keduanya memiliki fitur ProMotion dan Always on Display (AOD).

Berbicara mengenai fungsionalitas, apakah perkembanganbezel "ultra-tipis" ini akan benar-benar diperlukan untuk para pelanggan?

Hal ini jelas merupakan masalah preferensi pribadi yang bisa saja sangat disukai oleh sebagian orang dan tidak disukai sebagian lainnya.

Yang pasti, dengan hadirnya bezel yang super tebal di iPhone 15 Pro Max ini, penonton akan bisa lebih puas dalam menonton konten hiburan di hp mereka karena ukurannya yang luas.

Selain itu, ini akan menjadi kelebihan tersendiri untuk Apple agar selangkah didepan produsen-produsen smartphone lainnya yang semakin inovatif.

Nah, buat kamu yang penasaran dengan kehadiran iPhone 15 Series ini, pantau terus website Nextren ya!

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber Gizmochina