Nextren.com - Kecepatan dan harga tiket KRL Solo-Jogja yang murah membuatnya menjadi pilihan banyak orang sebagai transportasi sehari-hari.
Namun, tidak sedikit loh sobat Nextren masyarakat yangkebingungan dengan cara bayar tiket KRL Solo-Jogja ini.
Bahkan sebagian mereka juga masih tidak tahu biaya atau hargatiketKRL Solo-Jogja yang berlaku saat ini.
Tidak usah khawatir, di artikel kali ini Nextren akan coba jelaskan cara bayar dan juga detail harga tiketKRL ini.
Sebelum masuk ke penjelasannya, kamu perlu tahu bahwa KRL Solo-Jogja diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada tanggal 1 Maret 2021.
Baca Juga: Layanan Sewa Powerbank ReCharge Diperluas di 71 Lokasi MRT, KRL dan TransJakarta
KRL (Kereta Rel Listrik) ini mampu mengantarkanpenumpang dari kota Solo hingga Yogyakarta (Jogja) dengan jarak lebih dari 60 km dalam waktu kurang dari satu jam.
Kereta komuter inimelalui beberapa stasiun penting yang terletak diantara dua daerah tersebut.
Diantaranya adalah stasiun Yogyakarta, Lempuyangan, Maguwo, Brambanan, Srowot, Klaten, Ceper, Delanggu, Gawok, Purwosari, Solo Balapan dan akhirnya Stasiun Palur.
Nah, buat kamu yang ingin berkunjung ke salah satu stasiun di atas kamu bisa cek cara membayar tiket dan harganya dari informasi resmi dari KRL.
Baca Juga: Ini Cara Beli Tiket KRL di Aplikasi Gojek, Langsung Tap Tanpa Antre
Harga tiketKRL Solo-Jogja
Jika ingin bepergian menggunakan KRL dari Solo ke Jogja, tarif tiketnya hanya Rp 8.000 per perjalanan loh sobat.
Sehingga pastikan saldo kartu KRL kamu cukup ya, setidaknya dengan minimal saldo Rp 8.000.
Tarif yang sama juga berlaku untuk perjalanan sebaliknya yakni dari Jogja ke Solo.
Oleh karena itu, bagi penumpang yang akan melakukan perjalanan pulang dan pergi harus memiliki saldo minimal sebesar Rp 16.000.
Sebenarnya, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melakukan pembayaran tiket KRL, yaitu dengan menggunakan Kartu Multi Trip (KMT) dan Kartu Tol atau melalui aplikasi LinkAja.
Baca Juga: Gojek Gandeng PT KCI, Beli Tiket KRL Bisa Lewat Aplikasi Gojek
Selain itu, pembayaran dapat dilakukan menggunakan e-money seperti Mandiri, Flazz BCA, BRIZZI dan BNI Tap Cash.
Banyak penumpang lebih memilih menggunakan KMT karena lebih mudah dan tidak ada batas waktu kedaluwarsa.
Jika terjadi kerusakan, penggantian KMT dapat dilakukan secara gratis dalam waktu tujuh hari sejak aktivasi.
Jika belum memilikinya, KMT bisa dibeli di seluruh loket Stasiun KRL dan lokasi lain yang bekerjasama dengan PT Kereta Commuter Indonesia (KCI).
Bagaimana cara menggunakan KMT?
Saat masuk ke stasiun dengan menggunakan KRL, penumpang harus melewati gerbang yang berada di sisi kiri badan saat melakukan tap-in.
Sama halnya ketika penumpang akan keluar dari stasiun, mereka harus melakukan tap-out dengan melewati gerbang yang sesuai.
Apabila kamu kehabisan saldo, kamu bisa mengeceknya melalui vending machineyang ada di setiap stasiun yang terdapat KRL.
Baca Juga: Cara Cek Perubahan Rute KRL via KRL Access dan Google Maps, Jangan Salah Jalur Ya!
Oh iya, kamu juga bisa menggunakan fitur NFC di hp kamu loh agar lebih mudah dalam mengeceknya.
Apabila kehabisan saldo, kamu dapat melakukan pengisian ulang pada kartu KMT melalui loket di seluruh stasiun KRL.
Kamu juga bisa mengisinya dengan melalui vending machine yang tersedia di stasiun.
Nah, itulah harga dan cara bayar Tiket KRL Solo-Jogja sobat Nextren sekalian.
Buat kalian yang penasaran dengan tip dan trik dari Nextren selanjutnya, pantengin terus website Nextren ya!
(*)