Perkenalkan 'Meta', Nama Resmi Baru dari Perusahaan Facebook!

Jumat, 29 Oktober 2021 | 09:15
Facebook/Meta

Nama baru dari perusahaan Facebook, Meta

Nextren.com - Siapa yang tidak mengenal Facebook? Perusahaan raksasa asal Amerika Serikat ini sudah sangat dikenal di dunia.

Hal tersebut tidak lepas dari besarnya pengaruh Facebook, terutama di bidang media sosial dan layanan pesan (messenger).

Facebook sendiri memiliki beberapa platform media sosial dan messenger seperti Facebook, Instagram, Facebook Messenger, dan WhatsApp.

Baca Juga: Mark Zuckerberg Niat Ganti Nama Facebook, Ini Jadwal Perubahannya

Ditengah populernya nama Facebook, nama itu justrudirombak dan diganti dengan sesuatu yang baru.

Beberapa jam lalu, di konferensi tahunanbertajuk Connect, nama baru Facebook resmi diumumkan ke publik.

Diumumkan langsung oleh CEO Facebook yakniMark Zuckerberg, nama baru Facebook adalah Meta.

Tentunya, pemilihan nama Meta bukan tanpa sebab, melainkan ada alasan dibaliknya.

Lalu, apa alasan dari pemilihan nama Meta? Yuk lanjut di halaman kedua.

Menurut Mark Zuckerberg, nama Meta dipilih agarsesuai dengan cerminantujuan perusahaan.

Dilansir dari KompasTekno, nama Meta merupakan versi pendek dari Metaverse.

Metaverse merupakan istilah yang digunakan Facebook untuk menggabungkan kehidupan di dunia nyata dengan virtual.

"Untuk mencerminkan siapa kami dan apa yang kami bangun. Seiring berjalannya waktu, saya harap kami terlihat sebagai perusahaan Metaverse," kata Zuckerberg seperti dikutip dari KompasTekno (29/10).

Baca Juga: Facebook Akan Ganti Nama, Pakar Branding Sebut Tidak Ada Gunanya

Lebih lanjut, meskipun berubah nama, secara garis besar Facebook tidak akan melakukan banyak perubahan.

Termasuk di struktur perusahaan, yang mana tetap seperti sebelum berganti menjadi Meta.

Satu hal yang mengalami perubahan akibat nama baru Meta adalah kode saham Facebook di bursa saham yang berganti menjadi 'MVRS' dari awalnya 'FB'.

Lalu, bagaimana nasib dari media sosial Facebook? Yuk lanjut di halaman ketiga.

Facebook memastikan, perubahan nama perusahaan menjadi Meta tidak mempengaruhi media sosial mereka.

Nama dari media sosial Facebook tetap akan seperti itu, tidak akan mengalami perubahan apapun.

Selain media sosial Facebook, Instagram, WhatsApp, danFacebook Messenger yang juga ada dibawah naungan Facebook tidak akan berubah nama.

Baca Juga: Facebook Gelar Hari Kreator di Indonesia dan Malaysia, Tonton Yuk!

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait Facebook yang resmi mengubah nama perusahaan menjadi Meta.

Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update lainnya seputar perusahaan Meta. (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto