Nextren.com -Setelah heboh karena keputusan menghilangkan Mi Series dari daftar seri ponsel di masa depan, kini isu lain muncul dari Xiaomi.
Xiaomi diduga luncurkan seri HP baru sebagai pengganti Mi Series untuk para penggemarnya.
Bocoran itu diungkap oleh dualeakers yang populer di Twitter sekaligus pada hari Kamis (23/9).
Pantauan pertama Nextren dilakukan pada akun @Daniel_in_HD yang dikenal sebagai akun pembocor untuk perangkat Xiaomi.
Baca Juga: Xiaomi Rilis Laptop Gaming Redmi G 2021, Bawa Spesifikasi Kelas Atas!
Akun pria bernama Daniel itu memposting sebuah foto dengan caption, "Apa yang baru sekarang?."
Dalam foto tersebut diperlihatkan sebuah kotak pembelian perangkat ponsel bertuliskan "Xiaomi CIVI".
Baca Juga: Tampilan MIUI 13 Bocor di Internet, Desainnya Hampir Mirip iOS!
Kolom komentar pun dipenuhi tanggapan netizen bahwa Xiaomi telah memperkenalkan "CIVI" sebagai seri HP terbarunya.
Melanjuti bocoran tersebut, akun @UniverseIce pun turut mengunggah foto desain dari perangkat Xiaomi CIVI secara detil.
Leakers dengan foto profil kucing itu memamerkan sekitar 8 foto dari Xiaomi CIVI yang dinilainya sebagai seri HP Xiaomi paling indah.
"Xiaomi CIVI, seri ponsel paling indah dari Xiaomi di 2021," tulisnya.
Baca Juga: 4 Vendor Diduga Rilis Seri HP Lipat di Q4 2021, Ada Google dan Xiaomi
Desain Xiaomi CIVI
Jika dilihat dari postingan akun Ice Universe, nampak kalau Xiaomi CIVI didesain dengan tampilan bezel yang tipis.
Bentuk layar yang melengkung juga dipiliha perusahaan untuk seri HP terbarunya ini.
Baca Juga: Spesifikasi Lengkap Redmi 10, HP Terjangkau Dengan Kamera 50MP
Dan layar itu pun menampilkan gayapunch-hole untuk menempatkan sensor kamera depannya.
Sedangkan pada bagian belakang, terlihat kalau Xiaomi menggunakan modul kamera berbentuk persegi panjang.
Modul itu pun mengemas formasi Triple Camera yang disusun dengan bentuk segitiga.
Di bagian atas terdapat lensa besar yang diprediksi adalah sensor kamera utama.
Baca Juga: Xiaomi Redmi 10 Resmi Dirilis di Indonesia, Harganya Terjangkau!
Lalu dua lainnya ditempatkan di bawahnya dengan posisi horizontal sejajar.
Xiaomi juga menyematkan keterangan "AI Lens" yang mengisyaratkan bahwa kamera dari Xiaomi CIVI sudah memiliki kemampuan AI untuk menambah pengalaman penggunanya.
Tak ketinggalan, ada juga logo Xiaomi yang ditampilkan di sisi kiri bawah pada bagian bodi belakangnya.
Sejauh ini masih belum diketahui secara detail terkait spesifikasi dari Xiaomi CIVI.
Baca Juga: Perbandingan Xiaomi Redmi 10 dan Redmi Note 10, Mending Mana?
Namun leakers Ice Universe telah mengungkap harga Xiaomi CIVI.
Ia menyatakan kalau harga Xiaomi CIVI berada di kisaran 350 USD atau setara dengan Rp 4,9 jutaan.
"Harap dicatat bahwa Xiaomi CIVI adalah ponsel dengan harga hanya $ 350. Tolong beri tahu saya bahwa ponsel Samsung harga jual $ 350 memiliki desain yang sangat bagus," dalam cuitan berbeda.
Mungkinkah Xiaomi CIVI akan diboyong ke Indonesia? Mari kita nantikan saja kabar dari pihak Xiaomi Indonesia terkait adanya kabar kemunculan seri HP baru dari Xiaomi ini.
(*)