5 Keuntungan Membeli HP Dengan Kapasitas Memori Internal Besar

Kamis, 11 Februari 2021 | 14:02
tunisienumerique.com

ilustrasi smartphones

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Saat ingin membeli HP baru, tentunya kamu akan menentukan beberapa hal sebagai dasar pilihan.

Contohnya saja seperti resolusi kamera, chipset, baterai, atau bahkan kapasitas memori internal.

Cara itu perlu dilakukan karena dengan menentukan kebutuhan yang sesuai dengan aktivitas, maka kamu tidak perlu menggelontorkan uang lebih banyak.

Baca Juga: 5 Cara Lindungi Kesehatan dan Mental Saat Main HP Terlalu Lama

Namun pemilihan memori internal pada sebuah perangkat HP saat ini dirasa menjadi sesuatu yang paling dipikirkan oleh pengguna

Pasalnya saat ini sejumlah merek dagang kerap meluncurkan seri-seri terbaru dalam waktu yang berdekatan.

Baca Juga: Inilah Fitur Hibernasi Aplikasi di Android 12, Bikin Hemat Memori!

Jadi untuk membuat perangkat tetap tidak tertinggal jauh, maka pemilihan kapasitas memori internal menjadi jalan yang bisa dilakukan.

Lantas apa alasannya perlu membeli HP dengan kapasitas memori internal yang besar?

Untuk menjawab hal tersebut, Nextren memiiliki beberapa alasan yang bisa kamu pahami terlebih dahulu.

Simak 5 alasan dan penjelasannya berikut ini!

Baca Juga: Rumor Android 12 Hadirkan Fitur Ketukan di Bagian Belakang HP

1. Bisa Menyimpan Banyak Aplikasi

Seperti yang kita tahu, makin berkembangnya teknologi pada sistem perangkat ponsel, kapasitas aplikasi di dalamnya pun ikut terdongkrak.

Dengan memiliki memori internal yang besar, kamu bisa menyimpan banyak aplikasi besar.

Misalnya saja smartphone dengan kapasitas memori 256GB, dengan begitu kamu dapat menyematkan beberapa aplikasi game berat.

Baca Juga: 5 HP Flagship Ini Diprediksi Rilis pada Kuartal Pertama 2021

Aplikasi lain yang cukup memakan ruang penyimpanan adalah aplikasi desain.

Nah, dengan pemilihan kapasitas memori yang besar, maka kamu akan bisa menyimpan aplikasi game bersamaan dengan aplikasi desain yang besar tersebut.

Sehingga, kamu juga bisa menyimpan banyak aplikasi di penunjang lainnya.

2. Menampung Foto dan Video Lebih Banyak

Masih menyinggung soal daya tampungnya, dengan memori yang besar, kamu bisa menyimpan lebih banyak foto dan video.

Hal ini penting karena saat ini tren penggunaan HP sebagai perangkat pengganti kamera sudah banyak dilakukan.

Baca Juga: 5 HP Rekomendasi Rp 1 Jutaan Terbaru, Mantap untuk Sekolah Online

Selain itu resolusi yang sudah mencapai ukuran FHD pada foto dan 8K untuk konten video jelas memerlukan ruang penyimpanan yang besar.

Zihan Fajrin

Ilustrasi galeri pada smartphone

Pasalnya untuk perekaman video berdurasi beberapa detik saja dengan resolusi 8K, kamu memerlukan sekitar ratusan megabyte (Mb).

3. Untuk Backup Data HP Lama

Saat ini banyak orang yang membeli smartphone baru namun tidak ingin kehilangan data di ponsel lama, atau yang biasa disebut upgrader.

Baca Juga: 5 HP Flasghip Terkencang di Bulan Januari 2021 Versi AnTuTu Benchmark

Dengan memilih HP bermemori internal lebih besar, pengguna bisa lebih mudah memindahkan data yang lama agar tetap berada di smartphone yang baru.

4. Tidak Butuh MicroSD

Lalu alasan selanjutnya adalah kamu diharapkan tidak perlu menggunakan MicroSD lagi di dalam HP.

Pasalnya kemampuan MicroSD diklaim memiliki kecepatan yang lebih rendah dibandingkan memori internal.

Penggunaannya dirumorkan dapat mempengaruhi kinerja smartphone.

Baca Juga: Cara Mudah Agar Memori HP Tidak Gampang Penuh dan Bikin Lemot

5. Umur Perangkat Lebih Lama

Hal terakhir yang bisa kamu dapatkan ketika membeli HP dengan kapasitas memori internal yang besar adalah durasi pakainya.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa dengan memori internal yang besar akan membuatmu bisa menyimpan banyak data.

Baca Juga: Inilah Jadwal Lengkap Update MIUI 12.5 di Seri Xiaomi, Redmi dan POCO

Dengan begitu, otomatis penggunaan ponsel tersebut akan lebih lama karena kamu tidak mudah mendapatkan notifikasi "Not Enough Memory" di layar HP.

Namun hal ini nampaknya tidak begitu berlaku untuk kamu yang punya kebiasaan gonta-ganti HP atau memiliki ketertarikan lain pada segmen smartphone.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya