Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.
Nextren.com -Laptop salah satu perangkat yang memiliki sistem operasi yang sama layaknya komputer namun mudah di bawa ke berbagai tempat.
Setiap teknologi umumnya memang berkembang dan semakin memudahkan penggunanya.
Laptop kini tidak hanya dihadirkan untuk alat produktivitas, melainkan juga bisa menjadi alat hiburan seperti bermain game.
Bila kalian suka bermain game yang bentuknya PC game, bisa juga untuk digunakan pada laptop namun harus memilih laptop gaming.
Baca Juga: ASUS Luncurkan Laptop Gaming Ringan ROG dan TUF Gaming Terbaru Bagi Gamer Serius
Setiap laptop gaming pastinya mengunggulkan spesifikasi yang mumpuni, karena bermain game artinya perlu komponen yang mendukung juga.
Namun, sering kali beberapa pengguna belum mengerti istilah komponen yang tertanam di laptop.
Baca Juga: Xiaomi Terlihat Sedang Uji Coba Charger 120W, Apa Tak Terlalu Besar?
Chip
Pada smartphone biasanya kalian akan menemukan chip Snapdragon, Exynos, atau MediaTek Helio yang sering dianggap baik untuk gaming.
Pada laptop kalian akan menemukan AMD dan Intel, yang memiliki segmentasi yang berbeda juga seperti halnya chip smartphone.
AMD berdasarkan penelusuran wartawan Nextren dulunya dianggap boros listrik dan cepat panas, namun semenjak AMD Ryzen stigmanya berubah.
AMD Ryzen hadir dengan kuat dan peforma yang lebih dari Intel.
Baca Juga: Rangkaian Laptop Gaming Lenovo Legion Terbaru dengan Teknologi Terbaru NVIDIA, Intel dan AMD Ryzen
Tetapi bukan berarti Intel tidak terbaik, hanya saja AMD Ryzen sering dipakai di beberapa laptop gaming yang memang mengutamakan peforma yang lebih dan kuat.
Intel jika ditelusuri, lebih sering disematkan di laptop yang disegmentasikan untuk produktivitas.
Chip dari Intel sendiri memiliki banyak jenisnya seperti i3, i5, i7 dan i9 yang perbedaanya dilihat dari jumlah prosesornya.
Untuk saat ini versi terbaru dari chip Intel i3, i5 dan i7 sudah mencapai generasi ke-10.
Grafik
Soal kartu grafik yang ada di laptop terdapat dua jenis yaitu RTX dan GTX, bedanya apa?
RTX merupakan penerus dari GTX yang berbeda hanyalah fiturnya saja, pada RTX terdapat fitur Ray Tracing yang diketahui berguna untuk membuat gambar layar menjadi lebih realitas.
Layar
Smartphone saat ini berlomba dengan menghadirkan refresh rate dengan jumlah yang tinggi.
Bila ditelusuri, semakin tingginya refresh rate akan membuat cahaya yang dihasilkan oleh layar menjadi nyaman di mata pengguna.
Termasuk pada laptop gaming, semua perangkat yang bersegmentasi gaming berlomba-lomba untuk hadirkan refresh rate tertinggi seperti 144Hz atau 120Hz.
Baca Juga: Marak Penipuan Lelang Online, Modusnya Tawarkan Laptop Hape atau Emas yang Murah
Memori
Laptop gaming bukan berarti tidak bisa digunakan sebagai tempat untuk menyimpan data file pengguna.
Laptop ini bisa digunakan dengan ruang penyimpanan yang telah disediakan, namun bisa juga memasukan sebuah memori untuk memindahkan data.
Ada dua jenis slot memori yang disediakan pada laptop SDHC dan SDXC.
SDHC merupakan SD High Capacity yang bisa digunakan untuk memori berkapasitas 4GB sampai 32GB.
Lalu SDXC ialah SD Xtended Capacity untuk memori berkapasitas lebih dari 32GB hingga maksimal 2GB.
(*)