Heboh Kode *500*36# Dengan Iming-Iming Paket Data Gratis, Ini Faktanya

Sabtu, 21 April 2018 | 14:30
Hesti/ Nextren

Hebih kode *500*36#

Laporan Wartawan Nextren, Hesti Puji Lestari

Nextren.grid.id - Beberapa waktu belakangan ini, pengguna Instagram dan Facebook dihebohkan dengan trik nyleneh.

Pasalnya, beberapa orang memposting sebuah informasi yang pada dasarnya hanyalah hoax atau pembohongan publik belaka.

Informasi tersebut konon menunjukkan cara cepat agar dapat memperoleh bonus kuota 1GB dari Telkomsel.

Caranya, pengguna Telkomsel hanya disuruh mengetikkan kode *500*36#.

(BACA:Penasaran Spesifikasi Samsung Galaxy S1? Moyangnya Galaxy S9)

Dengan mengetikkan susunan angka dan simbol ini, maka paket internet Telkomsel milikmu akan bertambah secara otomatis.

Padahal, pihak Telkomsel tak pernah mengumumkan adanya kode *500*36# dalam urusan pembelian paket kuota internet loh.

Seperti yang diketahui, pembelian seluruh paket dari provider Telkomsel hanya dilayani melalui dial up *363#.

Lalu, apakah dampak yang akan terjadi jika kamu mengetikkan kode tersebut?

Ternyata, saat kamu mencoba mengetikkan *500*36# maka kamu secara otomatis akan menonaktifkan paket internet yang sedang aktif.

Bukannya untung malah buntung kan?

(BACA:Cara Melihat Jumlah Pesan WhatsApp Terkirim Sejak Awal Pemakaian)

Penyebaran Hoax ini bukan kali pertama terjadi.

Soalnya beberapa waktu lalu, sempat heboh juga kode BFF yang berubah warna untuk mengetahui apakah datamu telah dicuri atau tidak.

Padahal kata BFF dan beberapa kata lainnya merupakan kata spesial Facebook yang memang akan berubah warna saat diketikkan pada kolom komentar.

Jadi, semakin cerdas perangkat yang kita punya, harusnya membuat penggunanya ikut cerdas.

(BACA:Xiaomi Produksi Tisu Pembersih Layar Hape Seharga Rp 10 Ribuan)

Nggak mau kan ketipu dan membuat kamu jadi rugi? (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto