Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren.com -Setelah lama ditunggu-tunggu tentang kepastiannya, akhirnya Samsung mengumumkan secara resmi tentang perilisan ulang Samsung Galaxy Fold.
HP yang diklaim jadi HP berlayar lipat pertama di dunia ini sebelumnya sudah diperkenalkan ke publik pada bulan Februari lalu.
Bahkan Samsung juga sudah membagikan sejumlah produk ini kepada banyak influencer untuk diulas.
Sayangnya, banyak dari unit Galaxy Fold ini yang justru mengalami kerusakan parah dan terpaksa ditarik lagi oleh Samsung untuk dikembalikan lagi ke ruang produksi.
Baca Juga: Layar Lipat Bermasalah, Samsung Galaxy Fold Resmi Tunda Rilis di Seluruh Dunia
Samsung Galaxy Fold
Sejak saat itu Samsung resmi mengumumkan bahwa HP lipat ini akan ditunda perilisannya sampai waktu yang belum bisa dipastikan.
Sampai akhirnya hari ini, Senin, 25 Juli 2019, Samsung mengumumkan secara resmi lewat laman Samsung Newsroom kalau HP ini akan rilis pada bulan September nanti.
Baca Juga: CEO Samsung Electronics Menyesal Perkenalkan Galaxy Fold Terlalu Cepat
Walaupun belum menyebutkan tanggal pasti, tapi Samsung sudah menyebutkan kalau Galaxy Fold ini akan hadir di beberapa negara tertentu yang juga masih dirahasiakan.
Tapi berdasarkan rumor yang beredar di SamMobile, beberapa negara tujuan pertama dari HP ini adalah Amerika Serikat, Inggris, Jerman, Perancis, dan India.
Rumor ini bukannya tanpa alasan. Sejumlah pihak menemukan kalau Samsung sudah melakukan uji firmware di beberapa negara yang disebutkan tadi.
Baca Juga: Baru 2 Hari Dipakai Wartawan, Hape Layar Lipat Galaxy Fold Sudah Rusak
Samsung Galaxy Fold
Dengan pengumuman resmi ini, pastinya rasa penasaran kita akan segera terbayar.
Apalagi Samsung juga menyampaikan langsung beberapa bagian yang mereka perbaiki.
Secara umum, Samsung menyempurnakan bagian material menjadi lebih kokoh terutama di bagian engsel dan layar.
Oke, mari kita tunggu saja sampai bulan September nanti.
Baca Juga: Perang Hape Lipat, CEO Huawei Sebut Desain Samsung Galaxy Fold Buruk
(*)